Rest Area KM 228A Ruang Tol Kanci Pejagan Yang Lengkap dan Bersih

Rest Area KM 228A Ruang Tol Kanci Pejagan Yang Lengkap dan Bersih

Rest Area KM 228A Ruang Tol Kanci Pejagan Yang Lengkap dan Bersih – Kebetulan tiba siang hari dan singgah ke rest area di ruas Tol Kanci – Pejagaan KM 228A. Tempat Peristirahatan ini mempunyai banyak fasilitas. Lokasi Peristirahatan di ruas tol Kanci – Pejagaan KM 228A ini berhasil meraih rekor MURI sebagai rest area dengan toilet terbanyak.

Sekitar 300 toilet disediakan rest area di tol Kanci – Pejagaan ini untuk pelancong yang melintasi jalur sepanjang Jakarta hingga Cirebon.

Rest Area KM 228A Ruang Tol Kanci Pejagan Yang Lengkap dan Bersih

Rest Area KM 228A Dengan Fasilitas VVIP dan Toilet Terbanyak

Tempat istirahat disini memiliki fasilitas toilet sebanyak 308 toilet. Ada juga toilet eksklusif atau toilet VIP (very important person) yang dilengkapi dengan tersedianya handuk, sabun serta direncanakan penyediaan air panas dan bathtub, info Pemilik Rest Area disalah satu media.

Rest Area KM 228A Ruang Tol Kanci Pejagan Yang Lengkap dan Bersih

Seperti tempat istirahat lainnya, KM 228 A ini menyediakan 10 dispenser pengisian bahan bakar minyak (BBM). Ada 10 dispenser SPBU dan ditargetkan akan mencapai 14 unit dispenser, lengkap dengan semua jenis BBM mulai dari Pertamax Turbo hingga Pertalite‎.

Rest Area KM 228A Ruang Tol Kanci Pejagan Yang Lengkap dan Bersih

Setelah menempuh perjalanan jauh dari ibu kota, tentu anda memerlukan waktu istirahat untuk mengembalikan fokus berkendara. Seperti lapar dan ingin makan, pergi ke toilet, atau cukup tidur sejenak supaya tubuh kembali segar.

Baca Juga : Mau Memiliki Mental Juara atau Sukses ? disini Rahasianya !

Fasilitas minimarket dan Kuliner

Fasilitas Rest Area KM 228A

Berikut fasilitas rest area Tol Kanci – Pejagaan KM ini :

– SPBU
– Musala
– Tempat makan untuk menjajal aneka kuliner
– Pelayanan Kesehatan
– 12 Toilet khusus difabel
– 118 toilet wanita
– 92 toilet pria
– 86 urinoir
– Lahan parkir yang luas

Jualan UMKM dan Kuliner

Pantauan saya di lingkungan KM 228 A tampak bersih termasuk toiletnya, yang menjadi ikon di rest area ini, selalu dijaga kebersihannya. Selain itu, rest area ini membuka lapangan pekerjaan dan menggerakkan ekonomi masyarakat sekitar.

Cafe di Peristirahatan

Sekitar 70 persen kios di rest area ini dialokasikan untuk pelaku UMKM. Selama 6 bulan pertama berdagang di tempat ini, pelaku UMKM tak dipungut biaya, menurut info dari pengelola ke salah satu media.

Parkir mobil kecil

Nah jika anda kelelahan di jalur tol kanci – Pejagan anda bisa singgah dan istirahat dulu disini agar tubuh tidak kelelahan dan membahayakan keselamatan perjalanan anda.

Artikel Selanjutnya : Shabu Hachi Restoran Jepang All You Can Eat Yang Enak dan Nyaman