PT Railing Berencana akan Menambah Jadwal Kereta Bandara dari Bekasi – Informasi bagi para traveller dari bekasi yang perlu cepat menuju bandara Soekarno Hatta. PT Railink dikabarkan sedang berencana untuk menambah jadwal perjalanan kereta Bandara Internasional Soekarno-Hatta dari Stasiun Bekasi.
Berdasarkan uji coba yang dilakukan untuk waktu tempuh kereta Bandara Soekarno-Hatta dari Stasiun Bekasi diperkirakan lebih kurang selama 1,5 jam.
Kereta Bandara Soekarno-Hatta yang direncanakan akan ditambah jadwalnya dari stasiun Bekasi
“Window time itu masih memungkinkan, dalam waktu dekat kami akan menambah jadwal perjalanan dari Stasiun Bekasi ke Bandara Soekarno-Hatta. Saat ini kami sedang terus membahas dengan PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) dan PT Kereta Commuter Indonesia (PT KCI) untuk koordinasi,” jelas Direktur Utama PT Railink, Heru Kuswanto, dilansir Liputan6. “Bisa saja nanti penambahan dua perjalanan atau bisa lebih.”
Masih menurut sumber yang sama, nantinya, penambahan jadwal perjalanan kereta Bandara Soekarno-Hatta dari Stasiun Bekasi akan dilakukan pada pagi hari. Sebelum jam puncak pengguna KRL dan setelah jam puncak pengguna KRL malam hari. Saat ini, jadwal KA Bandara Soekarno-Hatta rute Bekasi sendiri sebanyak empat kali perjalanan. Beroperasi setelah peak hour perjalanan KRL sore hari sebelum pick hour jam pulang kerja.
Selain rencana menambah perjalanan dari Bekasi, PT Railink juga mengharapkan angkutan kereta Bandara ini dapat terintegrasi dengan transportasi umum juga. Jika hal tersebut dapat direalisasikan maka pelayanan Bandara Soekarno-Hatta sudah dapat dibandingkan dengan bandara-bandara besar lainnya di dunia.
Jadwal perjalanan KRL dari Stasiun Bekasi ke Bandara Soekarno Hatta mulai pukul 10.05 WIB, 11.10 WIB, 13.13 WIB, dan 14.11 WIB. Adapun perjalanan sebaliknya berangkat dari Bandara Soekarno Hatta mulai pukul 07.50 WIB, 08.50 WIB, 10.50 WIB, dan 11.50 WIB.
Harga tiket masih promo sebesar Rp 70.000,- yang seharusnya Rp 100.000,-
PT. Railink mulai mengoperasikan Kereta Bandara (KA Bandara) dari Stasiun Bekasi menuju ke Stasiun Bandara Soekarno-Hatta di Tangerang pada Selasa tanggal 19 Juni 2018 lalu
Semoga dengan adanya kereta dari Bandara – Stasiun Bekasi ini akan mengurangi waktu para traveller yang berasal dari bekasi menuju Bandara. Dikarenakan kondisi arus lalu lintas dari bekasi menuju bandara via kendaraan umum atau biasa cenderung padat.
BACA JUGA : ANGKOT MODERN BISAKAH BERSAING DENGAN ARMADA ON LINE ?